Saat ini, AI sedang menjadi topik hangat sebagai salah satu dorongan kemajuan teknologi, terutama di bidang layanan pelanggan. Pada dasarnya, penerapan AI diharapkan dapat meningkatkan operasi dukungan pelanggan, meningkatkan waktu respons, dan memberikan pengalaman yang lebih baik.
Dalam bekerja sebagai customer service, kita dihadapi berbagai tantangan dalam operasional harian. Waktu tunggu yang lama, respons yang tidak konsisten, dan ketidakmampuan untuk memberikan dukungan 24/7 dapat menyebabkan frustrasi dan pelanggan berhenti berlangganan. Selain itu, meningkatnya volume pertanyaan dan kompleksitas masalah dapat membebani sumber daya, sehingga menyulitkan bisnis untuk mempertahankan layanan berkualitas tinggi.
Perusahaan dapat meningkatkan respons cepat dan solusi tepat dengan sistem customer service berbasis AI. AI untuk customer service menawarkan berbagai kemampuan yang membantu bisnis berinteraksi dengan pelanggan mereka. Dengan bantuan teknologi AI, perusahaan dapat memberikan dukungan bagi pelanggan mereka dengan lebih efisien dan lebih baik dari sebelumnya.
Sistem customer service berbasis AI adalah tentang memanfaatkan teknologi cerdas untuk menyediakan pengalaman dukungan yang cepat, lebih personal, dan lancar. Penggunaan AI dalam layanan pelanggan pada umumnya untuk pekerjaan yang memerlukan kecerdasan manusia. Sistem AI dirancang untuk memahami, belajar, dan menanggapi pertanyaan dengan cara yang meniru interaksi manusia.
Chatbot untuk layanan pelanggan dan asisten virtual merupakan salah satu aplikasi AI yang paling terlihat untuk layanan pelanggan. Alat-alat ini dapat mengelola berbagai pertanyaan pelanggan, mulai dari FAQ sederhana hingga masalah yang lebih rumit yang mungkin memerlukan penanganan oleh agen manusia.
Otomatisasi customer service untuk pertanyaan umum, sehingga agen manusia dapat menangani masalah yang lebih rumit
Memprediksi kebutuhan pelanggan berdasarkan pola perilaku
Membantu agen manusia dengan memberikan saran selama interaksi pelanggan
Menurunkan biaya:
AI dapat menurunkan biaya layanan pelanggan dengan Layanan pelanggan otomatis untuk tugas dan pertanyaan rutin. AI juga memungkinkan alokasi sumber daya yang lebih efisien, membebaskan tim untuk fokus pada pekerjaan yang bernilai lebih tinggi.
Meningkatkan kepuasan pelanggan:
Agen AI atau chatbot dapat memberikan dukungan 24/7, mengurangi waktu tunggu dan meningkatkan kepuasan. Guna AI untuk meningkatkan efisiensi layanan pelanggan dengan respon yang lebih cepat.
Meningkatkan efisiensi agen:
Teknologi AI dalam customer service menangani tugas-tugas berulang, mengurangi beban kerja tim. Agen dapat melakukan tugas yang lebih bermakna, sehingga pekerjaan mereka mendapat hasil lebih memuaskan.
Meningkatkan produktivitas dan efisiensi:
Respons cepat dengan AI tanpa melibatkan agen manusia. Jika serah terima diperlukan, AI memandu agen langsung dengan wawasan dan tindakan yang disarankan, yang menghasilkan waktu penyelesaian yang lebih cepat.
Mengoptimalkan operasi:
AI dapat menyarankan pertanyaan layanan mana yang paling cocok untuk di otomatisasi untuk mengoptimalkan alur kerja, sehingga memungkinkan tim untuk menyederhanakan operasi mereka.
Personalisasi:
AI dapat berbagi wawasan pelanggan dengan agen dan membekali mereka dengan informasi yang mereka butuh kan untuk mempersonalisasi solusi berdasarkan kebutuhan setiap pelanggan.
Menangani permintaan dukungan volume tinggi:
Agen AI dapat menangani semua jenis permintaan pelanggan melalui saluran apa pun, membantu tim mengelola volume dukungan yang tinggi secara efektif.
Kesimpulan
Mengintegrasikan AI dengan customer service dapat secara signifikan menyederhanakan operasi layanan pelanggan dan meningkatkan efisiensi. Bagi mereka yang familier dengan customer service, AI kini menjadi bagian dari customer service dengan fitur yang lebih tangguh. Password Solusi Sistem menyediakan customer service dengan produk Microsoft Dynamics 365 Customer Service. Fitur pengelolaan pelanggan, informasi, komunikasi antar agen dengan seluruh pelanggan, chatbot, dan sistem AI untuk otomatisasi layanan pelanggan yang lebih efisien dari AI Microsoft Copilot sudah tertanam di dalam program. Sistem ini sudah tersedia dalam satu paket yang modular dan bisa disesuaikan dengan skalabilitas bisnis. Meningkatkan pengalaman layanan pelanggan menjadi lebih maksimal.